KOMANDAN LANUDAL JAKARTA MENGANTAR KEBERANGKATAN DANGUSKAMLA KOARMADA 1
TNI AL_ Puspenerbal. Komandan Lanudal Jakarta Letkol Laut (P) Sugiran menngatar keberangkatan Danguskamla Koarmada 1 Kolonel Laut (P) Tony Herdijanto di Lanudal Jakarta. Minggu, (28/05/2023)
Danguskamla Koarmada I keberangkatan menuju Batam onboard Pesawat udara CN 235-220 MPA P-8301 dengan pilot Kapten Laut (P) Triyoga Sakti dan copilot Letda Laut (P) Ibrohim. Pesawat udara P-8301 ini take off dari Lanudal Jakarta pukul 08.10 WIB dan landing di Batam pukul 10.50 WIB dalam keadaan aman.
Pesawat udara CN235 MPA ini melaksanakan patroli maritim secara rutin di perairan teritorial Republik Indonesia (pengawasan dan pengamanan laut) dan akan terus menerus dilaksanakan guna menjamin keamanan Laut. Komandan Guskamla Koarmada 1 memonitor secara langsung kegiatan patroli rutin yang di lakukan oleh Pesawat CN 235 MPA. Sedangkan Lanudal Jakarta sebagai satuan pendukung bagi unsur unsur Puspenerbal yang melaksanakan tugas Operasi di wilayah Jakarta melaksanakan dukungan 5 R ( Faslabuh,Fasharkan,Fasbek, Faswatpers dan Fasbinlan) bagi Unsur Pesud beserta Crewnya. Personel Lanudal Jakarta mampu menunjukkan kesiapan dan kesigapannya dalam melaksanakan Tupoksinya.
Anda pembaca ke 109 dari 109