KOMANDAN LANUDAL JAKARTA FASILITASI PELATIHAN STANDAR KEMAMPUAN PERORANGAN LANJUTAN ASPEK UDARA PRAJURIT MARINIR
JAKARTA
Diposkan oleh dispenpus 21 November 2024 pukul 02:59:10PM
Update terakhir 21/11/2024, 02:59:10PM

Reporter : PEN LAN JKT
Editor : DISPENPUS
Fotografer : PEN LAN JKT



TNl AL-Dispen Puspenerbal (20/11/2024).
Komandan Pangkalan Udara Angkatan Laut (Danlanudal) Jakarta/Letkol Laut (P) Rai Terianom, memfasilitasi kegiatan pelayanan penerbangan (Yanbang) dalam dukungan penerjunan (Dukjun) Prajurit Korps Marinir yang tergabung dalam demo aspek udara yakni Freefall, Stabo dan Fast Troop, Rabu (20/11/2024).

Hal tersebut dilakukan dalam rangka menunjang kegiatan dan pelatihan standar kemampuan perorangan lanjutan prajurit Korps Marinir TW. IV TA. 2024 serta mendukung acara Marine Expo 2024 yang dilaksanakan di Bhumi Marinir Cilandak.

Menurut Danlanudal Jakarta, kegiatan yang dilakukan di Mako Lanudal Jakarta ini, merupakan rangkaian persiapan menyambut HUT ke-79 Marinir Tahun 2024 serta penyematan warga Kehormatan Korps Marinir kepada Presiden Republik Indonesia/Prabowo Subianto.

Kegiatan ini dilaksanakan dari tanggal 10/11/2024 lalu dan akan berlangsung sampai dengan tanggal 26/11/2024 mendatang.

Selama kegiatan ini dilaksanakan, ditinjau langsung oleh Komandan Detasemen Jalamangkara (Dandenjaka) Kolonel (Mar) Rino Rianto, Danlanudal Jakarta/Letkol Laut (P) Rai Terianom beserta Komandan Batalyon Intai Amfibi (Danyontaifib) Mayor (Mar) Dave Maureen Harold Lomboan.

Sebalum melaksanakan kegiatan dan pelatihan aspek udara, para Komandan Satuan memberi arahan kepada Prajurit untuk selalu mengutamakan keselamatan personil maupun materiil.

Dukungan pelatihan penerjunan/Freefall, menggunakan Pesud Cassa 212-200 Aviocar nomor lambung U-6216 dengan Captain Pilot Mayor Laut (P) Widyas, sedangkan dukungan pelatihan Stabo dan Fast Troope, menggunakan Helikopter Nbell-412 nomor lambung HU-4203 dengan Capatain Pilot Lettu Laut (P) Ditto.

Penerjunan/Freefall dilaksanakan dalam 3 sortie, yang disetiap sortie diikuti oleh 21 Prajurit dengan ketinggian 8000 feet.
Selama rangkaian kegiatan dan pelatihan berjalan dengan aman, lancar dengan cuaca mendukung.



Anda pembaca ke 3 dari 3