KOMANDAN LANUDAL MANADO MENGIKUTI UPACARA PERINGATAN HARI LAHIR PANCASILA TAHUN 2023 DI PEMKAB MINAHASA UTARA
Manado
Diposkan oleh dispenpus 6 Juni 2023 pukul 10:47:02AM
Update terakhir 06/06/2023, 10:47:02AM

Reporter : Pen Lanudal Manado
Editor : Dispen Puspenerbal
Fotografer : Pen Lanudal Manado

MANADO - Komandan Lanudal Manado, Letkol Laut (P) Tatang Yanuar Ristanto, M. Tr. Opsla., mengikuti Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila tahun 2023 yang dipimpin oleh Bupati Minahasa Utara, Joune J.E. Ganda., S.E. M.A.P., selaku inspektur upacara, diikuti pula oleh Wakil Bupati Minut, Kevin William Lotulung, jajaran Forkopimda, pejabat struktural dan ASN pemkab Minahasa Utara, bertempat di Lapangan Upacara Pemkab Minahasa Utara, Kamis (1/6/23).
 
 
Dalam sambutan Presiden RI, Ir. H. Joko Widodo, yang dibacakan oleh Bupati Minahasa Utara, menyampaikan Peringatan Hari Lahir Pancasila, sebagai dasar dan ideologi negara merupakan meja statis yang menyatukan berbagai keragaman, sekaligus sebagai bintang penuntun yang memandu kehidupan bangsa mewujudkan masyarakat yang merdeka, bersatu, berdaulat adil dan makmur.
 
Usai mengikuti rangkaian upacara di Pemkab Minut, Danlanudal Manado melanjutkan nonton bersama live streaming upacara peringatan hari lahir pancasila yang dipusatkan di Monas Jakarta Pusat bersama para Prajurit di Aula Mako Lanudal Manado.
 

-Garda Jalakaca Perkasa- 



Anda pembaca ke 95 dari 95