KOMANDAN LANUDAL JUANDA MENGUPAYAKAN PENGHIJAUAN DI LAPANGAN DACOTA
Juanda
Diposkan oleh renbang 2 September 2020 pukul 06:29:28AM
Update terakhir 02/09/2020, 06:29:28AM

Reporter : Pen_LanJuanda
Editor : Mayor_Solikhin
Fotografer : Sumar

 Juanda - Komandan Lanudal Juanda Kolonel Laut (P) Muhammad Tohir mengupayakan penghijauan di lapangan Dacota.
 
Dalam rangka menggiatkan program Penghijauan lingkungan sekitar lapangan Dacota Lanudal Juanda, selain melakukan penanaman bibit pohon Matoa dilaksanakan bersama para perwira Staf Lanudal Juanda, selasa (25/08/2020)


Pohon Matoa (Pometia pinnata) adalah tanaman buah khas Papua. Pohon matoa tergolong besar dengan tinggi rata-rata 18 meter dan berdiameter rata-rata maksimum 100 cm. Pohon matoa umumnya berbuah sekali dalam setahun. Biasanya, pohon ini berbunga pada bulan Juli sampai Oktober dan berbuah tiga atau empat bulan kemudian. Penyebaran buah matoa di Papua hampir terdapat di seluruh wilayah dataran rendah hingga ketinggian ± 1200 m. Pohon ini tumbuh baik pada daerah yang kondisi tanahnya kering (tidak tergenang) dengan lapisan tanah yang tebal. Iklim yang dibutuhkan untuk pertumbuhan yang baik adalah iklim dengan curah hujan yang tinggi (>1200 mm/tahun). Matoa juga terdapat di beberapa daerah di Sulawesi, Maluku, dan Papua New Guinea. Buah matoa memiliki rasa yang manis

Komandan Lanudal Juanda mengungkapkan, penanaman pohon tersebut merupakan upaya penghijauan yang dilaksanakan di Lapangan Dacota dikarenakan pohon sangat strategis bisa ditanam di tanah kering maupun tanah basah dan selain efektif untuk memperindah di lingkungan area Dacota.

Turut hadir dalam penanaman pohon :
Para perwira Staf dan Kasatlak Lanudal Juanda.


Anda pembaca ke 327 dari 327