KOMANDAN LANUDAL JUANDA MENGHADIRI ACARA PENUTUPAN DIKTUKBAKAT DI PUSLATDIKSARMIL
Juanda
Diposkan oleh renbang 9 November 2020 pukul 03:30:44PM
Update terakhir 09/11/2020, 03:30:44PM

Reporter : Pen_Lan_Juanda
Editor : Mayor_Solikhin
Fotografer : Ketut

Juanda - Komandan Lanudal Juanda Kolonel Laut (P) Muhammad Tohir menghadiri  Upacara penutupan Pendidikan Siswa Diktukbakat TNI AL Tahun 2020. Jumat (06/11/2020).

Dalam menghadiri  upacara Komandan Lanudal Juanda selalu mematuhi  protokol kesehatan Social & Physical Distancing memakai masker, menjaga jarak dan menggunakan Hansanitizer guna  mencegah wabah Virus Corona (Covid-19).

Upacara pelantikan sekaligus penutupan Diktukbakat tersebut diikuti 999 siswa dari berbagai Korps. Di antaranya Korps  Pelaut,  Teknik, Elektro, Suplay, Pomal, Kesehatan dan Korps Marinir.
 
Upacara penutupan Diktukbakat di lapangan Candradimuka Puslatdiksarmil Juanda sebagai Inspektur Upacara Komandan Kodiklatal Laksamana Muda TNI Nurhidayat, di dalam amanatnya, Komandan Kodiklatal menyampaikan ucapan Selamat atas pelantikan para prajurit menjadi Bintara TNI AL dengan  pangkat Sersan Dua,  Semoga pendidikan selama satu setengah bulan mampu meningkatkan jiwa keprajuritan sebagai Bintara TNI AL yang tanggap, tanggon dan trengginas, dengan waktu yang singkat ini diharapkan mampu menjawab tuntutan tugas melalui perubahan karakter sebagai Bintara tulang punggung kesatuan yang memiliki nilai Sapta  Marga,  Sumpah  Prajurit  dan Trisila TNI AL dengan melaksanakan tugas dan tanggung jawab sebagai Bintara yang Profesional, Responsif terhadap lingkungan serta tangguh dalam menghadapi dinamika tugas di lapangan.
 

Hadir dalam acara tersebut  : Komandan Puspenerbal,  Wadan Puspenerbal, Wadan Kodiklatal, para Direktur, para Komandan Kodik, dan para Komandan Pusdik, Kalapsial.


Anda pembaca ke 353 dari 353