KOMANDAN LANUDAL JUANDA HADIRI APEL PAMITAN KAPOLDA JATIM DI LAPANGAN A YANI KODAM V BRAWIJAYA SURABAYA
Juanda - Komandan Lanudal Juanda Kolonel Laut (P) Muhammad Tohir hadiri apel dalam rangka Pamitan Kapolda Jatim di lapangan A Yani Kodam V Brawijaya Surabaya, Kamis (19/11/2020).
Sebelum pelaksanaan acara dimulai Komandan Lanudal Juanda selalu melaksanakan protocol kesehatan Social & Physical Distancing guna mencegah virus Corona (Covid-19) yang saat ini sedang melanda.
Acara apel pamitan yang dilaksanakan di lapangan A Yani Makodam V Brawijaya diikuti oleh beberapa pasukan dari jajaran TNI/Polri, sambutan dari Kapolda Jatim yang saat ini pindah tugas menjadi Kapolda Metro Jaya menegaskan, dengan dukungan kolaboratif jajaran TNI/Polri sangat bermanfaat sehingga kondisi di Jatim aman kondusif, termasuk bagaimana kolaborasi TNI/Polri dalam menghadapi pandemi Covid-19, dalam sambutannya memohon pamit dan mengucapkan terima kasih atas dukungan moral jajaran TNI, selama mengemban tugas sebagai Kapolda Jatim.
Seusai apel dalam rangka pamitan dilaksanakan penyematan cincin dan bunga oleh Pangdam V Brawijaya dan dilepas dengan Tradisi Pedang Pora dilanjutkan dengan mengendarai mobil jeep terbuka diikuti oleh Pangdam V Brawijaya, dalam mengendarai mobil jeep terbuka Kapolda Jatim mendapatkan salam perpisahan dari semua prajurit TNI yang hadir di Makodam V Brawijaya.
Anda pembaca ke 330 dari 330