DANLANUDAL BIAK LAKSANAKAN PEMBUKAAN LATIHAN PENANGGULANGAN COVID-19 TA 2020
Biak - Dalam rangka meningkatkan kesiap-siagaan personel Lanudal Biak dalam menangani dampak Covid-19 di wilayah kerjanya, Komandan Lanudal Biak Letkol Laut (T) Moeis Syaifudin, S.T., M.M laksanakan pembukaan Latihan Penanggulangan Covid-19 TA 2020 di Mako Lanudal Biak, Rabu (06/05).
Bekerjasama dengan Rumkital dr. Gandhi A.T Lanal Biak, Latihan Penanggulangan ini diselenggarakan dengan dasar Telegram Kasal No 343/SOPS/0320 TWU.0320.1900 tentang perintah pelaksanakan Latihan Penanggulangan Menghadapi Covid-19 TA 2020 serta Telegram Danpuspenerbal No 275/NERBAL/0420 TWU.0415.0820 tentang penyelenggaraan Latihan Penanggulangan Dampak Covid-19 TA 2020.
Hal tersebut disampaikan Danlanudal Biak dalam sambutan pembukaannya di depan para pelaku latihan yang terdiri dari personel Lanudal Biak, Tim Siaga Medis Rumkital dr. Gandhi A.T serta tamu undangan dari Lanal Biak dan Guskamla Armada III.
Giat pelatihan dijadwalkan selama tiga hari dan diawali dengan teori serta teknis latihan dengan tujuan memberikan sosialisasi sekaligus edukasi nyata yang di khususkan bagi personel Lanudal Biak.
Pelatihan hari pertama meliputi pengenalan APD (Alat Pelindung Diri) disertai penjelasan serta teori penggunaannya disampaikan oleh Lettu Laut (K) dr. Basri Hadi (Ka BP Lanal Biak).
"APD saat ini sangat dibutuhkan tenaga medis dalam menghadapi wabah virus corona. APD dirancang sebagai barikade atau penghalang terhadap penetrasi zat partikel bebas, cair, atau udara dan melindungi penggunanya terhadap penyebaran virus atau bakteri," ungkapnya pada akhir penjelasan.
Pembukaan Latihan Penanggulangan Covid-19 dihadiri seluruh perwira staf dan personel Lanudal Biak.
Undangan yang turut hadir, Letkol Laut (E) Setio Hendarto (Paban Kom Guskamla Koarmada III), Mayor Laut (PM) Buang Kuswanto (Dandenpomal Lanal Biak) serta Tim Siaga Medis Rumkital dr. Ghandi A.T Lanal Biak, yaitu; Lettu Laut (K) dr. Basri Hadi (Ka BP Lanal Bia), Lettu Laut (K) drg. Andrianus Sudarmono (Paur Polgi Rumkital dr. Ghandi A.T), Lettu Laut (K) Harun Pabendon, A.Mk (Paur Opslat Rumkital dr. Ghandi A.T Lanal Biak), Angeline Novianty Pitoy (Perawat Rumkit dr. Ghandi A.T Lanal Biak).
Anda pembaca ke 574 dari 574