ATLET SILAT LANUDAL TANJUNGPINANG SABET 14 MEDALI DIAJANG PIALA KAPOLDA KEPRI 2024
TANJUNGPINANG
Diposkan oleh dispenpus 19 Mei 2024 pukul 04:44:00PM
Update terakhir 19/05/2024, 04:44:00PM

Reporter : PEN LAN TPI
Editor : DISPENPUS
Fotografer : PEN LAN TPI



TNl AL-Dispen Puspenerbal (14/5/2024).
Atlet pencak silat Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Komisariat Pangkalan Udara TNl AL (Lanudal) Tanjungpinang berhasil menyabet 14 medali dalam kejuaraan Piala Kapolda Kepri dalam rangka Hari Bhayangkara ke-78 di TCC Mall Tanjungpinang yang berakhir pada hari Minggu malam lalu.

Komisariat PSHT Lanudal Tanjungpinang di bawah asuhan, Dansatma Lanudal Tanjungpinang, Mayor Laut (T) Istio Sugiono ini, berhasil memborong 14 medali yang terdiri dari 7 Emas dan 7 Perak, pada kelas Pelajar.

Keberhasilan ini adalah merupakan hasil dari dukungan yang kuat dari berbagai pihak,  termasuk Danlanudal Tanjungpinang Kolonel Laut (P) Triwibowo yang memberikan dukungan tempat untuk  berlatih, keluarga, pelatih, dan pengurus.

Para atlet Pencak Silat Binaan Lanudal Tanjungpinang, berterima kasih kepada Komandan Lanudal Tanjungpinang dan  seluruh pihak yang telah memberikan dukungan dan motivasi kepada mereka selama proses persiapan dan kompetisi.

Dengan prestasi gemilang ini, para atlet Pencak Silat usia dini Binaan Lanudal Tanjungpinang telah menorehkan namanya dalam sejarah olahraga Tanjungpinang dan menjadi tahapan untuk meraih prestasi lebih tinggi lagi dan mempersiapkan untuk masuk dunia kerja.

Prestasi ini juga inspirasi bagi atlit pencak silat muda lainnya untuk terus berprestasi dan berjuang mengharumkan nama bangsa di kancah internasional. Semoga prestasi ini menjadi awal dari pencapaian yang lebih gemilang di masa depan.



Anda pembaca ke 5 dari 5